Home Visi dan Misi
Visi dan Misi

VISI dan MISI

VISI

“ DESA BANTUREJO TETAP SEMANGAT ” 

(Tegas, Tertib, Amanah, Profesional, Sejahtera, Maju, Andarbeni, Giat) 

Makna yang terkandung:

  • Tegas : Tegas bersikap, bertindak menuju tata kelola Pemerintahan  Desa yang bersih dan berwibawa.
  • Tertib : Tertib pada pelaksanaan tugas dan tanggungjawab seperti menjunjung tinggi etos kerja.
  • Amanah : Melayani sepenuh hati, ikhlas, jujur, dapat dipercaya dan tanggungjawab.
  • Profesional : Memiliki kompentensi pada bidangnya.
  • Sejahtera : Pemenuhan pelayanan dasar kehidupan, kesejahteraan, pendidikan, ekonomi dan sosial budaya.
  • Maju : Pencapaian secara umum yang lebih baik dari sebelumnya dengan pola pemberdayaan dan pertisipatif.
  • Andarbeni : Implementasi kepedulian sosial, sebagai satu kesatuan masyarakat desa, ikut memiliki dan merawat hasil pembangunan.
  • Giat : Bekerja keras guna mencapai kemajuan secara luas yang bermanfaat nyata untuk masyarakat desa.

MISI

Dan untuk melaksanakan visi Desa Banturejo dilaksanakan misi dan program sebagai berikut:

  1. Meningkatkan kualitas tata kelola Pemerintahan Desa yang baik.
  2. Meningkatkan kualitas managemen Pemerintahan Desa.
  3. Meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik.
  4. Memantapkan kesadaran partisipasi masyarakat dalam pembangunan guna menunjang percepatan revolusi mental yang berbasis nilai keagamaan yang toleran, berbudaya lokal.
  5. Melakukan pencapaian pembangunan desa melalui pengelolaan kelembagaan, peningkatan kualitas sumber daya manusia.
  6. Meningkatkan ketersediaan infrastruktur jalan, transportasi, pemukiman, sumber daya air, dan prasarana lingkungan yang menjunjung aktivitas ekonomi kemasyarakatan.
  7. Melakukan percepatan pembangunan di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi dan industri kreatif.
  8. Memperkokoh kesadaran dan perilaku masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup.
  9. Mewujudkan Badan Usaha Milik Desa.
  10. Meningkatkan keamanan dan ketertiban.